Bahan tas wanita

8 Bahan Tas Wanita yang Bagus dan Kuat, Mana yang Terbaik?

Seiring perkembangan fashion, tas wanita pun ikut berkembang, mulai dari model, jenis, hingga bahan yang digunakan. Kini, tas bukan hanya untuk menyimpan barang bawaan saja, melainkan sebagai statement fashion pada outfit yang dikenakan.

Oleh karena itu, penting untuk memilih tas yang bagus dan berkualitas agar lebih awet dan kamu nggak perlu menghabiskan banyak uang untuk ganti tas baru. Meski saat ini sudah banyak bahan yang digunakan untuk membuat tas, tapi tidak semuanya bagus dan tahan lama.

Selain itu, pemilihan bahan tas wanita juga perlu pertimbangan khusus sesuai dengan kebutuhan ya. Bila LocalLady ingin memiliki tas berkualitas, kamu bisa memilih tas yang terbuat dari bahan berikut ini ya! 

Jenis-jenis Bahan Tas Wanita

Pasti kamu nggak mau kan membeli tas baru tapi beberapa bulan dipakai sudah rusak dan nggak bisa dipakai lagi? Sebab itu, kamu harus mengenali jenis-jenis bahan tas wanita yang bagus dan tahan lama. 

Pada umumnya, setiap bahan memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Berikut bahan-bahan yang kerap digunakan untuk membuat tas wanita. 

Kulit Asli

Bahan kulit asli bukan cuma dimanfaatkan untuk membuat jaket, dompet, dan sepatu saja, tapi juga digunakan untuk membuat berbagai model tas. Bahan ini telah menjadi pilihan populer untuk tas wanita.

Produk tas yang terbuat dari kulit pun cenderung lebih tahan lama, tidak mudah terkelupas, dan memberikan kesan elegan. Jadi, wajar bila banyak wanita memilih tas kulit sebagai investasi jangka panjang.

Kulit Sintetis

Hand bag

Kulit sintetis bisa jadi alternatif dan cocok bagi kamu yang peduli dengan lingkungan. Jenis kulit ini sendiri merupakan hasil dari imitasi atas kulit asli, yang mana tidak perlu menggunakan kulit hewan untuk pembuatannya. 

Secara tampilan, tas yang terbuat dari kulit asli dan kulit imitasi agak sulit dibedakan. Namun begitu, keduanya memiliki ciri khas yang berbeda, baik dari aroma, kelenturan, ketebalan, dan teksturnya. 

Tas dengan kulit sintetis memang bisa ditemukan dengan mudah. Adapun kelebihan dari bahan satu ini yaitu tidak mudah kotor karena memiliki sifat yang tidak mudah menyerap, permukaan halus, dan memiliki variasi juga tekstur yang lebih banyak dibanding kulit asli.

Sedang mencari tas wanita dengan bahan kulit sintetis? Klik di sini untuk melihat koleksi tas dari Heylocal!

Kanvas

Tas kanvas

Tas berbahan kanvas sering digunakan untuk aktivitas sehari-hari dengan tampilan kasual. Biasanya, kanvas digunakan untuk membuat beberapa model tas bergaya santai dan kekinian, salah satunya tote bag. 

Tak hanya terlihat kekinian, tas yang terbuat dari kanvas juga lebih awet karena bahannya tebal, tidak mudah robek, serta gampang dicuci dan dikeringkan sehingga kamu bisa menjaga kebersihan tas dengan mudah. Jadi, nggak heran kalau banyak wanita menyukai tas berbahan kanvas.

Adapun jenis bahan kanvas yang kerap digunakan untuk pembuatan tas di antaranya kanvas sintetis dari PE dan kanvas tenun kapas. Klik di sini untuk melihat koleksi tote bag bahan kanvas dari Heylocal.

Suede

Tas wanita

Selanjutnya ada bahan tas suede. Suede diambil dari bagian dalam kulit hewan. Pada umumnya, bagian kulit hewan yang digunakan untuk menghasilkan bahan suede meliputi, domba, sapi, hingga kambing. Karena itulah teksturnya sangat halus dan lembut.

Jangan khawatir, karena saat ini sudah banyak bahan suede sintetis sebagai alternatif. Namun perawatan tas suede bisa dibilang agak tricky. Kamu perlu memakai sikat yang lembut agar tekstur dan keindahan kulitnya tetap terjaga.

Tas wanita berbahan suede dapat memberikan sentuhan mewah dan elegan sehingga cocok dipakai untuk acara formal. 

Baca Juga: 11 Model Tas Wanita yang Perlu Diketahui, Apa Saja?

Denim

Denim bukan digunakan untuk pembuatan pakaian saja, lho. Tas dari denim juga menawarkan sejumlah kelebihan dan beragam model. Biasanya, tas bahan denim tidak mudah terkelupas, sangat kuat, dan awet.

Sama seperti kanvas, tas dengan bahan ini juga cocok untuk gaya santai sehari-hari. Gimana, tertarik untuk memiliki tas denim?

Polyester

Nggak kalah bagus dari sebelumnya, tas berbahan polyester juga banyak ditemukan dan diminati. Tas yang menggunakan bahan polyester memberikan berbagai keuntungan, mulai dari awet, tahan bakteri, tidak mudah kusut, ringan, tahan air, dan cepat kering saat dicuci. 

Bahan yang satu ini cocok digunakan untuk membuat berbagai model tas. Apalagi jika kamu punya hobi traveling, maka tas ini bisa jadi pilihan yang tepat.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tas Selempang Wanita Terbaru, Kekinian Banget!

Nylon

Totebag wanita

Bahan Nylon juga sering digunakan dalam pembuatan tas, mengingat bahan ini mempunyai banyak keunggulan. Serat pada bahan nylon atau nilon tidak menyerap air sehingga cairan yang mengenainya bisa lebih cepat kering.

Selain itu, bahan nilon tahan lama, kuat, ringan, mudah untuk dibersihkan, tahan bakteri, tidak mudah sobek, dan elastis. Bila LocalLady sedang mencari tas berbahan nylon, kamu bisa cek koleksi tas dari Heylocal di sini!

Karet

Sling bag

Terakhir ada tas yang terbuat dari bahan karet. Rupanya, proses pembuatan tas dengan bahan ini lebih sulit daripada menggunakan bahan lainnya lho.

Hal ini karena nggak semua bahan karet dapat dijadikan bahan tas, namun hanya karet berkualitas tinggi saja. Salah satu produk tas yang terbuat dari karet adalah tas jelly yang belakangan tengah populer dan banyak digandrungi oleh para wanita.

Tips Memilih Tas Wanita

  • Perhatikan jahitan tas

Jangan hanya melihat model dan tampilan luarnya saja, tetapi juga jahitan pada tas. Tas akan berfungsi dengan baik bila jahitan pada setiap sudutnya terjahit rapi dan konsisten.

Bukan hanya membuat tas terlihat kokoh, jahitan yang rapi tentunya akan membuat tas tampak cantik dan elegan ketika dipakai. Jadi, hindari membeli tas yang jahitannya berantakan dan berbelok, ya.

  • Material dan kapasitas bagian dalam tas

Setelah memperhatikan jahitan tas, kamu juga perlu mengetahui material bagian dalam tas yang bagus. Pada bagian tas juga terdapat beberapa bagian atau kompartemen untuk menyimpan berbagai barang. Hal ini akan memudahkanmu untuk menaruh barang dengan rapi.

Lalu perhatikan pula bagian resletingnya. Apakah resleting tersebut bisa berfungsi dengan baik atau tidak. Pastikan untuk memilih tas yang sesuai dengan kebutuhan dan bentuk tubuhmu, ya!

Nah, itulah beberapa jenis-jenis bahan tas wanita yang bagus dan tahan lama. Dari sederet bahan tas di atas, mana yang paling kamu suka? Jangan lupa, cek juga koleksi beragam model tas wanita dari Heylocal di sini!

Temukan koleksi fashion muslim wanita terbaru dari Heylocal seperti tas, kerudung, pakaian olahraga, flat shoes, mukena, dan busana muslim wanita di website online Heylocal.id. Tunggu apalagi? Buruan check out sekarang sebelum kehabisan ya!

Baca Juga: 6 Rekomendasi Dress Wanita Hijab Simple tapi Elegan, Modis!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *