Baju biru cocok dengan jilbab warna apa

Baju Biru Cocok dengan Jilbab Warna Apa? Ini Dia Daftarnya!

Baju warna biru menjadi salah satu fashion item yang diminati para wanita. Warna biru yang elegan dapat memberikan kesan yang anggun. Kesan yang didapat juga berbeda-beda tergantung kombinasi warna yang dipakai, lho. Berbicara soal mix and match, baju biru cocok dengan jilbab warna apa ya?

Yaps, salah satu masalah yang sering dihadapi oleh wanita berhijab adalah mencocokkan warna hijab dan outfit yang digunakan. Pasalnya, tak sedikit jenis warna baju yang sulit untuk menemukan pasangan warna hijabnya seperti baju-baju yang memiliki warna biru.

Biru sendiri memiliki banyak warna turunan seperti biru muda, biru dongker atau navy, biru denim, hingga biru elektrik. Karena itu, memadupadankan baju biru dengan jilbab menjadi tantangan tersendiri.

Kendati begitu, LocalLady nggak perlu khawatir karena MinLy akan membagikan referensi warna jilbab yang cocok untuk baju biru.

Penasaran baju biru cocok dengan jilbab warna apa saja? Yuk simak penjelasannya berikut ini.

Daftar Warna Jilbab yang Cocok untuk Baju Biru

Padu padan warna outfit yang tepat penting untuk menjaga penampilan tetap serasi dan enak dipandang. Perlu diingat pula bahwa nggak semua warna bisa masuk apabila dipadukan dengan warna biru. Berikut daftar warna jilbab untuk baju biru.

Jilbab Warna Hitam

Baju biru jilbab hitam

Warna hitam merupakan warna netral yang cocok dipadukan dengan semua warna, termasuk biru. Seperti kombinasi warna baju biru dongker dan jilbab hitam di atas. Perpaduan keduanya akan memberikan tampilan yang elegan dan formal.

Mix and match baju navy atau biru dongker dan jilbab hitam menjadi pilihan yang paling aman. Kamu juga nggak perlu takut look terlihat membosankan dengan memadukan kedua warna ini, ya!

Jilbab Warna Baby Pink

Jilbab yang cocok untuk baju biru muda

Rekomendasi warna jilbab yang cocok untuk baju biru muda adalah jilbab baby pink. Perpaduan warna ini cocok bagi kamu yang ingin tampilan yang feminin, manis, dan anggun. So pretty!

Kamu dapat memadukan long dress berwarna biru muda atau biru langit dengan jilbab warna baby pink. Warna biru langit pada baju menambahkan kesan manis dan lembut pada penampilan orang-orang yang mengenakannya.

Warna biru langit yang memberikan kesan cerah dan tenang akan sempurna bila dipadukan dengan jilbab berwarna baby pink. Outfit yang satu ini sangat cocok dikenakan untuk ke pantai atau acara semi formal.

Jilbab Warna Biru Tua

Baju biru cocok dengan jilbab warna apa ya? Jika bingung, padukan baju biru yang kamu punya dengan jilbab biru tua. Kombinasi baju biru dan jilbab biru tua dapat menciptakan tampilan yang elegan pada sang pemakai. 

Supaya penampilan makin tampak menawan, kamu bisa menambahkan aksesoris seperti hand bag atau sepatu heels sebagai pelengkap tampilanmu. So, wanna try this combination?

Jilbab Warna Putih

Selain warna hitam, warna netral seperti putih juga cocok dipadukan dengan baju biru favoritmu, lho. Memakainya dengan baju biru akan membuat penampilanmu lebih fresh dan bersih. 

Nggak terbatas pada warna biru dongker saja, jilbab warna putih juga cocok dipadukan dengan baju atau outfit warna biru lainnya, lho. Misalnya baju warna biru cerah dan jilbab putih yang akan membuat look terkesan playful.

Baca Juga: Ini 11 Warna Jilbab yang Cocok untuk Baju Hitam, Simak Yuk!

Jilbab Warna Biru Denim

Warna jilbab untuk baju biru denim

Baju biru cocok dengan jilbab warna apa? Jika bingung, kamu bisa lho memadukannya dengan jilbab berwarna sama dengan atasan yang dipakai. Meski memiliki warna yang sama, baju biru denim dan jilbab biru denim akan menciptakan look yang menenangkan dan sederhana.

Biar tampilan nggak membosankan, kamu bisa menambahkan aksesoris seperti brooch, kacamata hitam, tas selempang, hingga heels. Tertarik dengan baju atasan di atas? Temukan knit top dan baju atasan wanita lainnya di sini!

Jilbab Warna Abu-abu Muda

Jilbab abu-abu

Warna jilbab yang cocok dengan baju biru selanjutnya adalah abu-abu muda. Jilbab dengan warna ini dapat membantu menambahkan nilai keindahan serta elegan pada tampilanmu. 

Tak hanya baju biru muda saja, jilbab warna abu-abu muda juga cocok dipadukan dengan baju biru dongker. Padu padan yang satu ini cocok dipakai sebagai outfit ke kantor.  Guna menyempurnakan tampilanmu, tambahkan beberapa aksesoris seperti brooch, tote bag, hingga pointed heels.

Jilbab Warna Baby Blue

Warna jilbab untuk baju biru

Bila LocalLady sedang mencari inspirasi outfit kondangan atau ke acara resmi lain, padu padan satu ini bisa dicoba. Kamu bisa memadukan baju maxi dress dengan hijab yang memiliki warna yang sama, yaitu warna baby blue atau biru muda. 

Memadukan kedua fashion item berwarna baby blue ini akan memberikan kesan sederhana tapi elegan pada penampilanmu. Kamu juga bisa menambahkan clutch serta stiletto yang mampu menambahkan kesan simple pada outfit yang dikenakan. Wanna try, LocalLady?

Jilbab Warna Cokelat

Warna jilbab lain yang cocok untuk baju biru adalah jilbab warna cokelat, terlebih untuk baju biru denim. Misalnya, baju biru denim yang lebih terang dengan jilbab cokelat muda atau sebaliknya, baju biru denim yang lebih gelap dengan jilbab warna cokelat tua.

Selain enak dipandang dan matching, kombinasi keduanya akan membuat tampilan lebih kalem dan hangat. Kamu bisa mengenakannya di acara formal maupun semi formal.

Baca Juga: Ini Warna Jilbab yang Cocok untuk Baju Abu-abu, Wajib Punya!

Jilbab Motif

Baju baby blue

Bosan dengan jilbab polos? Kamu bisa mengenakan jilbab motif untuk tampilan yang lebih bervariasi agar nggak terkesan monoton. Jilbab yang memiliki motif atau corak memang dapat mengimbangi busana polos. 

Tak hanya itu, jilbab bermotif juga membuat penampilanmu makin atraktif, lho. Meski begitu, sebaiknya pilihlah jilbab motif dengan corak yang nggak terlalu ramai agar penampilan tetap enak dipandang dan jauh dari kesan norak. Bila LocalLady sedang mencari jilbab motif, kamu bisa temukan koleksi jilbab motif dari Heylocal di sini!

Jilbab Warna Beige

Warna terakhir yang bisa dipadukan dengan baju warna biru adalah jilbab beige.  Warna netral lainnya yang bisa dipadukan dengan baju warna biru adalah beige. Jilbab dengan warna ini nggak hanya mudah dipadukan dengan warna apapun, tapi bisa juga membuat wajah terlihat lebih cerah. 

Bagi kamu yang suka warna pastel dan ingin tampilan yang kalem, maka kamu bisa memadukan baju biru pastel yang lembut dan jilbab warna beige. 

Sementara untuk bawahannya, kamu bisa memakai celana jeans basic. Jilbab beige akan terlihat harmonis dengan baju baby blue. Untuk melengkapi look ini kamu bisa memakai sandal mules atau slip on dan shoulder bag berwarna netral.

Nah, itu dia beberapa warna jilbab yang cocok untuk baju biru.  Dari banyaknya pilihan di atas, mana nih kombinasi warna favoritmu?

Temukan juga koleksi fashion muslim wanita terbaru dari Heylocal lainnya seperti tas, kerudung, sepatu, mukena, pakaian olahraga, dan busana muslim di website online Heylocal.id. Tunggu apalagi? Buruan check out sekarang sebelum kehabisan, ya!

Baca Juga: Serupa Tapi Tak Sama, Ini Perbedaan Gamis dan Long Dress

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *