Padanan warna jilbab dan baju merupakan hal yang penting diperhatikan oleh wanita berhijab. Pasalnya, salah memilih warna jilbab bisa membuat penampilan kurang harmonis dan nggak matching. Alhasil, penampilan nggak maksimal dan menurunkan rasa percaya diri.

Oleh karena itu, menentukan warna jilbab yang sesuai dengan pakaian yang dikenakan menjadi tantangan tersendiri. Maka gak heran banyak wanita yang membutuhkan waktu lama untuk mencocokkan warna antara baju dan jilbab.

Nah, bila LocalLady bingung untuk memadupadankan jilbab dan outfit, berikut ada beberapa warna jilbab netral yang cocok untuk semua baju. Mau tahu apa saja? Let’s check this out!

Daftar Warna Jilbab yang Cocok untuk Semua Baju

Warna netral menjadi solusi yang tepat untuk LocalLady yang bingung memadupadankan outfit. Dengan memakai hijab berwarna netral, kamu dapat lebih mudah mencocokkannya dengan warna baju yang ada di lemari. Untuk itu yuk ketahui warna jilbab yang netral!

1. Jilbab Hitam

Jilbab warna hitam

Hitam selalu menjadi pilihan andalan dan paling aman untuk dipadukan dengan semua warna baju. Warna netral yang serbaguna ini dapat melengkapi dan menonjolkan keindahan warna baju yang dipakai.

Cocok dipadukan dengan baju warna terang ataupun gelap, jilbab hitam dapat menciptakan kesan elegan dan klasik pada penampilan. So, nggak heran banyak wanita yang memiliki atau bahkan mengoleksi jilbab hitam.

2. Jilbab Cream

Hijab Heylocal

Selain hitam, masih ada warna netral lain yang bisa dipasangkan ke segala warna baju yaitu warna cream atau krem. Hijab cream cocok dipadukan dengan berbagai warna baju, baik warna-warna cerah ataupun gelap seperti navy, cokelat, dan hitam.

Warna cream sendiri kerap dikaitkan dengan kesan ketenangan, keanggunan, dan lembut. Maka nggak heran jika banyak yang mengenakan jilbab cream untuk menghadiri acara formal maupun kasual seperti jilbab dari koleksi Sajna Series by Heylocal.

Jilbab dari Heylocal menggunakan material yang berkualitas, halus, mudah dibentuk, dan nyaman dipakai. Dilengkapi pula dengan dua signature logo pada kedua sisi jilbab. Tertarik dengan jilbab warna cream seperti di atas? LocalLady bisa menemukannya di sini!

3. Jilbab Abu-abu

Warna jilbab

Warna jilbab netral selanjutnya adalah abu-abu. Jilbab abu-abu memang memiliki daya tarik tersendiri, khususnya bagi yang memakai baju yang mencolok. Hal itu karena warna abu-abu dapat menetralkan look kamu.

Bila dipasangkan dengan warna hitam atau putih, jilbab abu-abu akan memberikan tampilan yang timeless dan elegan. So, jangan takut untuk memadukannya dengan pakaian warna apapun untuk tampilan yang menarik dan stylish.

Baca Juga: Yuk Kenali Bahan Hijab Scarf yang Nyaman, Jangan Salah Pilih Ya

4. Jilbab Cokelat

Jilbab cokelat

Siapa sih yang nggak punya jilbab cokelat di lemari pakaian? Jilbab cokelat seringkali menjadi favorit para wanita. Selain dapat menciptakan kesan hangat dan sentuhan lembut, jilbab cokelat ini juga bisa memberikan tampilan yang lebih mature, lho.

Jika bosan mengenakan jilbab polos, kamu bisa memakai jilbab motif sebagai variasi penampilan. Yuk, temukan koleksi hijab motif dengan beragam pilihan warna dari Heylocal di sini.

5. Jilbab Navy

Hijab navy

Warna jilbab netral lain yang wajib dimiliki adalah jilbab navy. Hampir semua wanita pasti punya jilbab warna navy atau biru dongker. Yup, warnanya yang netral dan mudah dipadukan dan cocok dipakai ke segala acara, mulai dari formal hingga santai.

Kamu dapat memasangkan jilbab navy dengan baju atasan kemeja, blouse, tunik, hingga blazer. Meski sekilas terlihat seperti warna hitam dalam keadaan gelap, namun bila dilihat dari tempat yang lebih terang jilbab navy akan lebih manis dan mature. Gimana, tertarik memakai jilbab navy?

6. Jilbab Maroon

Berikutnya ada jilbab maroon. Cocok untuk semua warna baju, jilbab maroon dapat menambah kesan mewah dan elegan pada penampilan. Misalnya dengan memasangkan jilbab merah maroon dan baju atau outerwear berwarna cokelat susu atau cream.

Selain itu, mengenakan jilbab warna bold ini akan membuat kepribadianmu semakin berani. Kamu bisa mengenakan jilbab maroon ke acara formal seperti menghadiri pesta pernikahan, wisuda, seminar, atau acara penting lainnya.

Baca Juga: Ini 10 Warna Jilbab yang Cocok untuk Baju Warna Maroon

7. Jilbab Dusty Pink

Warna jilbab untuk semua baju

Penggemar warna merah muda atau pink bisa memakai jilbab dusty pink sebagai warna andalan yang cocok untuk semua baju. Dengan warna yang nggak terlalu mencolok, dusty pink terbilang aman untuk di mix and match dengan warna lainnya.

Jilbab dusty pink juga cocok banget dipakai buat kamu yang suka tampil feminin dengan sentuhan anggun dan manis. Meski warna ini paling aman dikombinasikan dengan warna netral, tapi nggak menutup kemungkinan warna dusty pink akan terlihat cantik dengan warna gelap dan cerah lainnya.

Bagi LocalLady yang sedang mencari jilbab pink, kamu bisa cek semua koleksinya dari Heylocal di sini!

8. Jilbab Beige

Jilbab netral

Jilbab netral yang wajib dimiliki selanjutnya adalah beige. Warna yang satu ini merupakan warna yang populer dan banyak diminati saat ini. Warna beige yang netral memudahkannya untuk dipasangkan dengan warna-warna lain seperti hitam, cokelat tua, biru, merah.

Beige juga cocok dipadukan dengan warna terang seperti pink ataupun kuning untuk penampilan yang lebih stand out. Warna yang bernuansa earth tone ini juga mampu menciptakan kesan natural, kalem, dan anggun pada sang pemakai.

Sementara untuk tampilan yang feminin dan manis, kamu bisa memadukan jilbab beige dengan baju soft pink atau warna pastel lainnya. So pretty!

9. Jilbab Putih

Jilbab putih

Pilihan yang nggak kalah menarik dari sebelumnya yaitu jilbab putih. Mungkin sebagian enggan menggunakan jilbab putih karena terkadang dapat membuat wajah terlihat kusam, namun ada beberapa shades warna putih yang bisa membuat wajah tampak cerah.

Sebagai jilbab yang cocok untuk semua warna baju, kamu bisa mencoba jilbab putih tulang atau putih susu. Kamu juga bisa memilih jilbab motif untuk tampilan yang lebih berkarakter dan modis.

10. Jilbab Silver

Hijab silver

Pilihan yang terakhir adalah jilbab silver. Jilbab silver juga termasuk netral, lho. Penampilan akan terlihat semakin mewah bila mengenakan jilbab berwarna silver. Karena itulah, fashion item yang satu ini sering dipakai untuk acara-acara formal.

Kamu pun dapat memadukan hijab silver dengan baju warna apa aja, mulai dari terang hinggagelap seperti merah maroon dan hijau tua.

Nah, itu dia beberapa pilihan warna hijab netral yang cocok untuk semua warna baju. Dari daftar warna hijab di atas, mana yang jadi favoritmu?

Temukan juga koleksi fashion muslim wanita terbaru dari Heylocal lainnya seperti tas, kerudung, flat shoes, mukena, pakaian olahraga, dan busana muslim di website online Heylocal.id. Tunggu apalagi? Buruan check out sekarang sebelum kehabisan, ya!

Baca Juga: 7 Inspirasi Outfit Hijab ke Kantor Pakai Rok, Nyaman dan Modis

Shares:
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *