Bawahan yang cocok untuk tunik

7 Bawahan yang Cocok untuk Tunik, Bikin Makin Stylish!

Tunic atau tunik merupakan salah satu fashion item yang menjadi andalan para pengguna hijab. Hal ini karena tunik memiliki potongan longgar dan panjang yang bisa menutup aurat juga lekukan tubuh. Maka dari itu, nggak sedikit yang melakukan mix and match bawahan yang cocok untuk tunik.

Ada berbagai bawahan yang cocok dipadukan dengan tunik, sehingga LocalLady nggak perlu khawatir lagi. Mulai dari kulot basic hingga wide pants, tunik selalu bisa jadi andalan untuk atasan hijab yang tertutup.

Agar penampilan terlihat makin stylish, yuk intip beberapa rekomendasi bawahan yang cocok untuk tunik. Apa saja ya? Let’s check this out!

Rekomendasi Jenis Bawahan yang Cocok untuk Baju Tunic

Bukan hanya mudah dipadupadankan, atasan tunic juga cocok dipakai ke berbagai kesempatan, baik formal maupun kasual. LocalLady pun bisa menggunakan tunik untuk ke kantor, lho.

Biar nggak salah pilih, berikut referensi jenis bawahan paling cocok untuk baju tunik.

Bawahan untuk tunik
Atasan tunik
Padu padan tunic

Rok Plisket

Pleated skirt atau rok plisket menjadi salah satu bawahan yang cocok dipadukan dengan tunik. Rok ini memiliki banyak lipatan vertikal itu dapat memberikan kesan feminin dan chic

Modelnya yang simpel dan tersedia dalam berbagai warna membuat rok plisket jadi bawahan yang nyaman untuk tunik. Selain itu, bentuknya yang lebar membuat kamu dapat lebih nyaman dan leluasa dalam bergerak dan beraktivitas.

Di samping rok plisket, rok span juga bisa menjadi pilihan untuk dipasangkan dengan tunik. Adapun  jenis bahan yang sering dipilih sebagai bawahan untuk setelan tunik adalah rok span dengan bahan scuba ataupun knit.

Bila LocalLady sedang mencari rok plisket polos ataupun bermotif elegan untuk dipadukan dengan tunic, Heylocal memiliki beragam koleksi rok plisket yang bisa kamu temukan di sini!

Straight Pants

Atasan tunik yang memiliki detail ruffle atau A-line cocok dipadukan dengan straight pants atau celana dengan potongan lurus. Model celana yang satu ini bisa dikombinasikan dengan tunic panjang 3/4.

Baca Juga: Ini Daftar Baju Warna Netral yang Cocok untuk Berbagai Bawahan

Celana Kulot

Pilihan bawahan untuk tunik selanjutnya adalah celana kulot. Celana ini dianggap sebagai bawahan paling tepat untuk padu padan tunik karena potongannya yang lebar dan nyaman digunakan. 

Atasan tunik yang polos sangat pas untuk disandingkan dengan celana kulot bermotif. Kombinasi keduanya dapat memberikan kesan chic pada penampilan.

Agar penampilan makin stylish, kamu bisa menambahkan aksesori seperti ikat pinggang kecil ala Jepang yang kerap dikenal dengan sebutan obi. Jangan lupa untuk sesuaikan warna tunik dengan celana kulot.

Legging

Legging memang sering dipakai sebagai dalaman untuk rok. Namun, kamu juga bisa menggunakannya sebagai bawahan tunik. 

Tetapi bila kamu kurang percaya diri karena masih ada bagian tubuh yang terekspos, coba akali dengan memakai ankle boots maupun high sneakers. Dengan begitu penampilanmu terlihat lebih sopan dan fashionable

Namun, bila tunik yang kamu pakai sebatas lutut upayakan hindari memakai legging, ya. Alih-alih memakai legging, kamu bisa menggantinya dengan jenis bawahan lain yang lebih sopan dan tertutup.

Celana Jeans

Rekomendasi bawahan yang cocok untuk tunik berikutnya adalah celana jeans. Celana jeans dengan potongan flare bisa jadi pilihan yang tepat. Selain itu, celana jeans dengan model kulot atau skinny jeans juga cocok dipadukan dengan tunik. 

Kombinasi tunic dan skinny jeans bisa digunakan untuk acara kasual seperti hangout bersama teman, atau pergi ke mall.

Chino Pants

Chino pants adalah celana dengan bahan twill yang biasa disebut dengan celana kain, celana kerja, celana formal hingga celana bahan.

Biasanya, celana chino dengan warna netral seperti hitam, putih, coklat, abu, dan krem jadi beberapa warna populer yang sering dipasangkan dengan atasan tunik. Karena celana dengan warna tersebut bisa masuk ke dalam beberapa warna tunik entah yang polos maupun bermotif.

Baca Juga: Rekomendasi Outfit Monokrom Wanita, Bukan Cuma Hitam Putih

Wide Leg Pants

Terakhir, cobalah untuk menyandingkan atasan tunik kesayanganmu dengan wide leg pants. Celana dengan potongan yang lebar ini bisa memberikan tampilan yang simpel dan minimalis. 

Padu padan tunik dengan wide leg pants sangat cocok untuk dikenakan pada beragam acara semi formal seperti saat kumpul keluarga atau arisan.

Apabila LocalLady sedang mencari atasan tunic, kamu bisa cek koleksi tunic dari Heylocal di sini, ya!

Nah, itu dia beberapa rekomendasi bawahan untuk atasan tunik yang bisa jadi referensi. Dari pilihan di atas, mana kombinasi yang LocalLady suka?

Temukan juga koleksi fashion muslim wanita terbaru dari Heylocal seperti tas, kerudung, sepatu, mukena dan busana muslim di website online Heylocal.id. Tunggu apalagi? Buruan check out sekarang sebelum kehabisan! 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *